Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Plus Minus Punya Pacar Satu Kantor


Ada banyak cara yang bisa kita lalukan untuk membuat kerja kita menjadi semangat saat di kantor. Ya dengan modal semangat, pastinya berbagai masalah pekerjaan bisa diatasi dengan penuh kepercayaan. Cinta merupakan sebuah anugerah, jatuh cinta kepada rekan kerja adalah hal yang wajar. Cinta juga dapat menjadi pemicu semangat bekerja dan lebih memotivasi kita dalam bekerja di kantor.

Ketika dua insan manusia berlainan jenis saling suka dan jatuh cinta dalam satu tempat kerja merupakan hal yang kerap dijumpai di kantor. Menurut saya wajar saja, seringnya interaksi dan komunikasi dengan teman lain jenis di kantor memicu timbulnya rasa cinta. Contoh di beberapa kantor yang berkaitan dengan tempatku bekerja, banyak pasangan yang berakhir ke jenjang pernikahan, Duuh.. betapa senangnya bisa dapat jodoh di kantor. Tapi kalau cintanya bertepuk sebelah tangan, ceritanya menjadi lain. hehe

Pegawai kantor biasanya banyak menghabiskan waktu kerjanya berjam-jam di kantor. Itu belum termasuk waktu lembur dan perjalanan dari rumah menuju kantor. Sehingga sesampainya dirumah, badan sudah terasa lelah, jadwal pekerjaan yang padat dan kurangnya kegiatan bersosialisasi di luar kantor, membuat seseorang mulai melirik rekan satu kerjanya. Nggak ada salahnya kan? Yang penting sih keduanya sama-sama lajang dan ingin membina hubungan yang lebih serius.

Ada keuntungannya juga apabila kita memiliki pacar satu kantor, salah satunya yaitu memungkinkan kita untuk lebih mengenal sifat dan kepribadian serta kebiasaannya sehari-hari. Entah itu seorang yang selalu baik hati di hadapan kita, cocok, serta mempunyai perasaan yang sama, kita jadi tau. Dan biasanya orang yang berpacaran dengan teman sekantornya akan berpendapat "Untuk apa mencari yang jauh-jauh. Belum tentu yang jauh bisa cocok?". Eits, tunggu dulu.. Seperti halnya magnet, ada sisi positif dan negatif. Kalau hubungan percintaan putus, ada risikonya. Selain akan menebar gosip di kantor, bahkan tidak tertutup kemungkinan, salah seorang rekan kerja harus mengundurkan diri karena ada rasa kurang nyaman dan demi profesionalisme dalam bekerja. Yang jelas dan pasti akan anda dapati suka dukanya, seperti isi artikel yang pernah saya baca di trivia.id dengan judul Punya Pacar Satu Kantor? Berikut Suka Dukanya yang Perlu Kamu Tahu.
Punya pacar sekantor itu bisa diibaratkan seperti baterai, ada plus ada minusnya. Tapi tenang, sebagai pegawai yang berpikir positif, kita harus mengedepankan kelebihannya dan menutupi kekurangan dengan memperbaikinya. Ketika pacaran dengan teman sekantor, ada beberapa hal yang harus diperhatikan, ini fakta sesuai apa yang pernah saya lihat lho ya :

Bersikaplah profesional. Ini penting nih.. Kita harus mengutamakan pekerjaan selama berada di kantor, tetaplah menjadi rekan kerja, bukan sebagai pacar pada saat jam bekerja di kantor. Pisahkan antara masalah pribadi dengan urusan kantor. Kalau memang punya komitmen cinta dengan teman sekantor, menjaga hal ini adalah kewajiban. Jangan sampai pekerjaan kantor jadi bermasalah hanya karena punya masalah dengan kekasih.

Usahakan untuk menahan diri. Jangan terlalu menunjukan hubungan kasih anda ketika berada di lingkungan kantor, misalnya bergandengan tangan atau menyapa dengan panggilan mesra. Jangan sering-sering menggunakan fasilitas chat seperti whatsapp, bbm dll untuk pacaran, agar tidak mengganggu pekerjaan, apalagi sampai tersenyum sendiri, sambil menatap layar handphone (bahaya, hihi).

Berbaur dengan rekan kerja yang lainnya seperti biasa. Biasanya sama ketika sebelum memulai pacaran dengan rekan kerja. Seringkali terlupa bahwa dia saty kantor dan menjalin kasih, bawaannya memang ingin selalu berdua dan tidak memperdulikan yang lain (serasa dunia milik dua gitu.. aihh) padahal yang lain juga perlu untuk sosialisasi. Tapi kalo kalian mau ya ga apa-apa, namanya juga pilihan.

Jangan terlalu mengumbar kasih. Sebaiknya tidak perlu menceritakan hubungan percintaan yang sedang anda jalani dengan rekan kerja yang lainnya secara berlebih, untuk menghindari gosip yang tidak baik, apalagi baru mau memulai pendekatan. Ini pasti, gosip akan cepat menyebar dan bakal dijuluki pasangan ter-hits sekantor, apalagi kalau gosip itu akan menyebar ke telinga bos, beuh.. soalnya reaksi bos pasti berbeda-beda, ada yang menyetujui ada yang tidak.

Kalau pun pisah, pisah secara baik-baik. Kenapa demikian? karena terkadang ada pasangan yang setelah putus malah bermusuhan. kalau ini  kejadian dan pisahnya dengan jalan yang nggak baik, yang dikhawatirkan akan mengganggu urusan kerja, pastinya bikin gak nyaman. Demikian sedikit argumen dari saya mengenai Plus Minus Punya Pacar Satu Kantor, kurang lebihnya mohon maaf. yang baik boleh ditiru yang nggak baik jangan ditiru yaa.. hehe.. Ini pendapat gue #MenurutLoh?

2 comments for "Plus Minus Punya Pacar Satu Kantor"

  1. Tapi jaman sekarang, perusahaan tidak mengingkan suami-istri kerja dalam satu perusahaan. Terpaksa harus keluar salah satunya. Pacarn satu kantor enak-enak susah. Susahnya tidak bisa mendua hati :D

    ReplyDelete